RSS

V-Class Pemeliharaan Sistem

Tuliskan dan jelaskan macam-macam jenis pemeliharaan sistem !

Jawab :

“ Pemeliharaan sistem berawal begitu sistem baru menjadi operasional dan berakhir masa hidupnya ”
Jenis Pemeliharaan :

1. Pemeliharaan Korektif : Pemeliharaan perangkat lunak dengan melakukan perbaikan kesalahan yang terjadi pada perangkat lunak
2. Pemeliharaan Adaptif : Pemeliharaan perangkat lunak dengan melakukan penyesuaian fungsi-fungsi yang ada pada perangkat lunak sehingga lebih memudahkan user.
3. Pemeliharaan Penyempurnaan : Pemeliharaan perangkat lunak dengan melakukan pengembangan / peningkatan terhadap perangkat lunak yang telah ada.
4. Pemeliharaan Preventif : Pemeliharaan perangkat lunak dengan perombakan secara total atau melakukan perekayasaan kembali pada perangkat lunak yang ada.

Siklus Hidup Pemeliharaan Sistem (SMLC)
Tahapan SMLC :
1. Memahami Permintaan Pemeliharaan
2. Mentransformasi permintaan pemeliharaan menjadi pengubahan
3. Menspesifikasi perubahan
4. Mengembangkan perubahan
5. Menguji perubahan
6. Melatih pengguna dan melakukan test penerimaan
7. Pengkonversian dan meluncurkan operasi
8. Mengupdate Dokumen
9. Melakukan pemeriksaan Pasca implementasi

Maintainability (Kemampuan pemeliharaan sistem)
Prosedur untuk peningkatan maintainability :
• Menerapkan SDLC dan SWDLC
• Menspesifikasi definisi data standar
• Menggunakan bahasa pemrograman standart
• Merancang modul-modul yang terstruktur dengan baik
• Mempekerjakan modul yang dapat digunakan kembali
• Mempersiapkan dokumentasi yang jelas, terbaru dan komprehensif
• Menginstall perangkat lunak, dokumentasi dan soal-soal test di dalam sentral repositor sistem CASE atau CMS (change management system)

Tiga pendekatan untuk menyusun Pemeliharaan sistem :
• Pendekatan Pemisahan : Pemeliharaan dan Pemeliharaan
• Pendekatan Gabungan : Menggabungkan personalia penyusun dan pemelihara menjadi sebuah kelompok utama sistem informasi
• Pendekatan Fungsional : Variasi dari pendekatan gabungan dengan memindahkan tenaga profesional sistem dari sistem informasi dan menugasi mereka pada fungsi bisnis untuk penyusunan maupun pemeliharaan.

Ada 5 CASE Tools yang membantu pemeliharaan sistem dari sistem lama dan membantu memecahkan kemacetan timbunan sistem baru yang belum dikerjakan :
• Rekayasa Maju (Forward engineering)
• Rekayasa Mundur (Reverse engineering)
• Rekayasa Ulang (Reengineering)
• Restrukturisasi (restrukturing)
• Sistem Pakar Pemeliharaan (Maintenance expert system)

Mengelola Pemeliharaan Sistem
• Menetapkan Kegiatan Pemeliharaan Sistem
• Mengawali dan merekam kegiatan pemeliharaan sistem tidak terjadwal (Form Maintenance Work Order : Pekerjaan yang diperlukan/dilakukan, waktu yang diperkirakan dibandingkan dengan waktu yang sebenarnya, kode pemeliharaan, biaya pemeliharaan)
• Menggunakan sistem perangkat lunak helpdesk
• Mengevaluasi aktivitas pemeliharaan sistem


Sumber :

http://labkom.bl.ac.id/pemeliharaan perangkat lunak.doc





0 komentar:

Post a Comment